009. Lakukan Rokade dengan Segera

009. Lakukan Rokade dengan Segera

Keselamatan Raja adalah salah satu hal yang paling penting untuk dipedulikan pada saat pembukaan dan permainan tengah.

Raja di tengah akan selalu rentan terhadap serangan lawan, terutama dalam posisi terbuka.

Rokade berarti menempatkan Raja secara nyaman di belakang blokade bidak dan mengaktifkan Benteng sehingga dapat segera menempati lajur terbuka dan terlibat dalam penyerangan.